WISUDA TAHFIZH QUR’AN ANGKATAN KE-2 SMP TELKOM BANDUNG

WISUDA TAHFIZH QUR’AN ANGKATAN KE-2 SMP TELKOM BANDUNG

Bismillahirrohmanirrohim

Kab. Bandung – SMP Telkom Bandung kembali menggelar Wisuda Tahfizh Angkatan ke-2 dan Tabligh Akbar secara blanded di Tahun Pelajaran 2021-2022 pada Senin, 25 April 2022 atau bertepatan dengan 23 Ramadhan 1443 H pukul 08.00 – 11.45 WIB.

Acara Wisuda yang bertemakan “Berakhlak mulia dengan Al-Qur’an, Raih prestasi di bulan Ramadhan” ini berlangsung di Aula SMP Telkom Bandung diikuti 51 siswa-siswi pilihan yang telah lulus sidang Munaqosyah Tahfizh pada bulan Maret lalu dengan predikat mulai dari Jayyid hingga Mumtaz. Selain tamu undangan dari pihak orang tua siswa, acara ini juga dihadiri oleh Komite Sekolah, Pengawas Pembina Kabupaten Bandung, Dir. PSE Yayasan Pendidikan Telkom, Founder Rumah Qur’an Mumtaz serta Al-Mukarrom Ustadz Dr. Nurjamil, S.H.I., M.H sebagai pemateri acara Tabligh Akbar.

Pembukaan acara ini diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh ananda Aura Ashiilah, siswa kelas 8J yang juga sebagai peserta wisuda. Dilanjut dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Telkom Schools. Kemudian Laporan Ketua Panitia, Sambutan yang diawali Perwakilan Orang Tua, sambutan Kepala SMP Telkom Bandung, Founder Rumah Qur’an Mumtaz, Dir. PSE Yayasan Pendidikan Telkom yang diwakili oleh PV Operation Control and Evaluation Bapak Yanuardi K. Baskoro, serta diakhiri sambutan dari Pengawas Pembina Kabupaten Bandung, Dr. Nur Sobariah, M.M.Pd.

“Wisuda Tahfizh ini merupakan yang kedua kali dilaksanakan oleh SMP Telkom Bandung, tahun ini ada peningkatan, semula hanya 30 siswa pada wisuda tahfizh sebelumnya di tahun 2021, saat ini terjaring 51 peserta terdiri dari 44 siswa yang hafal Juz 30, 3 siswa hafal juz 29, 3 siswa hafal juz 28 serta 1 siswa hafal 9 juz. Harapan kami kedepannya muncul hafizh-hafizhah yang lebih banyak lagi yang tidak hanya kuat dalam hafalan qur’an tetapi juga berakhlak baik. Selain itu, mudah-mudahan kedepannya Wisuda Tahfizh ini tidak hanya dilaksanakan setahun sekali, melainkan satu semester sekali.” Ungkap Kepala SMP Telkom Bandung, Bapak Alit Munawar Holil, S.Pd., M.M.Pd.

Ucapan terima kasih juga beliau haturkan terkhusus kepada Tim MGMP PAI Lokal dan Tim Tahfizh atas bimbingan kepada para siswa selama setahun ke belakang, juga kepada RQM (Rumah Qur’an Mumtaz) yang pada kesempatan kali ini dihadiri langsung oleh Founder RQM yaitu Ustadz Bambang Kurniawan, S.Pd sebagai Mitra Pembinaan Tahfizh Qur’an di SMP Telkom Bandung sekaligus Penguji pada kegiatan Munaqosyah Tahfizh.

Suasana haru dan bahagia mengiringi prosesi wisuda tahfizh dimulai dari penayangan video perjalanan perjuangan para siswa dalam menghafal qur’an dan saat satu persatu nama mereka dipanggil dan diwisuda. Puncaknya ketika para peserta wisuda tahfizh memberikan Surat Cinta kepada orang tua mereka diiringi lantunan puisi yang dibawakan oleh ananda Andin Viona dari kelas 8J. Hampir semua orang yang hadir pada acara tersebut, tak kuasa membendung tetesan air mata.

Acara Wisuda Tahfizh Qur’an ditutup dengan Tabligh Akbar dan pemberian beasiswa bagi peserta Wisuda Tahfizh serta Anak-Anak Yatim Piatu yang berakhir pada pukul 11.45 WIB.

Leave a Reply

Your email address will not be published.